Fenomena Aneh Trovants Batu Yang Bisa Bertumbuh



Ceriwis Area 51 | Tentunya anda sudah mengenal batu, dan seluruh manusia juga tau bahwa batu bukanlah mahluk hidup yang bisa berkembang biak, bergerak atau lainnya. Namun lain halnya dengan batu yang satu ini yaitu Trovants, benda ini benar-benar bongkahan batu yang sangat nyata dan dapat digunakan seperti halnya bebatuan lainnya yang ada di dunia ini, namun yang menjadi aneh dan hingga kini belum terpecahkan para ilmuwan mengapa batu ini bisa bertumbuh.
Pasalnya di Negara Rumania pada bagian  Selatan dan Tengah ada banyak bongkahan  batu yang sangat aneh dan menakjubkan, mereka  mampu tumbuh, berpindah dari satu tempat ke tempat dan bahkan berkembang biak. Batu-batu ini disebut trovants, atau dikenal dengan Living Stones.
Saat anda memecahkan bagian batu tersebut, maka sisanya akan bertumbuh kembali, terlebih saat musim penghujan batu Trovants tersebut memiliki pertumbuhan yang cepat. Mungkin anda akan meninggalkan bongkahan kecilnya yang beratnya beberapa kilogram, namun dikemudian hari anda akan melihatnya kembali dengan ukuran yang menabjubkan dan bahkan hingga beberapa ton, batu tersebut benar-benar bertumbuh. Batu ini terdiri mengadung pasir dan batu yang sama dengan batu-batu yang biasa kita lihat, hanya bedanya dia seakan hidup, saat kita memotong bongkahannya terlihatlah lingkaran usianya layaknya sebuah pohon yang hidup.
Berikut Penampakannya dari pertumbuhannya.




Di rumania masyarakat sudah terbisa dengan batu ini dan tidak heran lagi akan pertumbuhannya, dan mereka memanfaatkan keunikan batu ini serta membuatnya menjadi bahan-bahan souvenir unik untuk dijajakan kepada turis yang datang kesana, sebab daerah ini menjadi lahan wisata karena keunikan batu Trovants yang bisa bertumbuh ini.

0 komentar:

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungan anda. Silahkan memberi komentar.