Informasi Terbaru Pilkada Taput



Kembali lagi kami mendapatkan informasi terbaru dari beberapa sumber yang beredar, bahwa kemungkinan pilkada Kabupaten Tapanuli Utara akan diadakan putaran kedua, namun hal itu hanyalah sebatas informasi yang santer dan belum dapat dikonfirmasi secara pasti dan akurat.
Ada beberapa sumber yang beredar seperti baru-baru ini kami dapatkan, ada beberapa menyebutkan bahwa Nikson Nababan Unggul 35 %, namun dari sumber lain ada juga yang menyebutkan Saurma mendapatkan Suara sebesar 27% dan NIKSON mendapat suara sebanyak 25%, dan pasangan lainnya mendapatkan suara sisanya. Kami tidak menyebutkan Suara-suara yang didapat pasangan lainnya dikarenakan Kedua Pasangan ini ( Nikson Nababan dan Saurma) diperkirakan  sudah jauh lebih unggul dibanding pasangan lainnya.
Namun tetap harus menunggu kepastian yang sebenarnya berada di tangan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tapanuli Utara yang hingga saat ini, mereka belum memberikan pengumuman resmi di website KPU Taput begitu juga pengumuman secara lisan dari mereka.
Untuk itu marilah kita bersabar menunggu siapa yang akan menjadi pemenang yang akan menjadi cikal bakal Pemimpin di Kabupaten Tapanuli Utara (Bupati dan Wakil Bupati) pada Periode 2014-2019 mendatang.
Kami akan selalu mencoba mencari informasi yang akurat dan melakukan update setiap ada informasi terbaru hasil pemilihan Bupati dan wakil BupatiKabupaten Tapanuli Utara Tahun 2013.

0 komentar:

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungan anda. Silahkan memberi komentar.