CeriwisArea51 | Penerimaan
Peserta Didik Baru (PPDB) Online
Sepertinya Kementerian Pendidikan
terus-menerus melakukan berbagai gebrakan untuk mempermudah berbagai hal yang
menyangkut instansinya tersebut yang memanfaatkan Teknologi Komunikasi Internet,
terlihat dari tahun-ke tahun berbagai hal seperti UKG Online yang sebelumnya
telah berjalan dengan sukses, dan kini Kemendikbud Penerimaan
Peserta Didik Baru (PPDB) Online yang kini sudah
mulai berjalan di beberapa daerah di Indonesia, terlihat dibawah ini
daerah-daerah yang sudah siap hal ini dikarenakan mereka sudah mempunyai tenaga
yang paham pada bidang tersebut. Lain halnya dengan daerah lain, yang mungkin
masih dalam persiapan atau bisa saja tidak mengerti sama sekali dengan
tegnologi ini.
Agar bisa berjalan
serentak diberbagai daerah, seharusnya kemendikbud juga sebelumnya sudah melakukan
persiapan dan pelatihan serta sosialisasi diberbagai daerah agar mendapatkan
hasil yang maksimal, sehingga diseluruh sekolah-sekolah di Indonesia dapat
menerima Peserta Didik Baru secara Online.
Jika kita lihat, PPDB ini
adalah sesuatu hal yang baru dan sangat bermanfaat, dimana para siswa baru,
tidak lagi antri atau harus mengeluarkan biaya untuk menempuh daerah dimana
sekolah tersebut berada untuk mendaftarkan diri. Tentu saja hal ini sangat
efektif dan mampu menghilangkan proses percaloan, karena akan ada tranparansi.
Semoga saja para tenaga
yang mampu menjalankan PPDB ini ada disetiap daerah di Indonesia.
Berikut daerah Kabupaten &
Kota Penyelenggara PPDB Online, silahkan langsung menuju link dibawah ini siapa
tahu daerah anda juga sudah menyelenggarakan PPDB Online
0 komentar:
Post a Comment
Terima kasih atas kunjungan anda. Silahkan memberi komentar.